Ratusan Ilmu dari Hexagon City Virtual Conference

Ratusan Ilmu dari Hexagon City Virtual Conference

Masa pandemi Covid-19 ini, banyak aktivitas yang terpaksa harus kita lakukan di rumah. Namun, kondisi ini nggak bisa dijadikan alasan untuk nggak produktif kan, ya. Banyak sekali kelas-kelas daring yang bisa kita ikuti baik secara gratis maupun berbayar.

Termasuk salah satunya yang saya ikuti beberapa hari lalu, “Atasi Pikiran Ruwet dengan Braindump oleh Mbak Dieny Rachmawaty dari Ibu Profesional Asia. Topik ini saya pilih dari ratusan tema yang ada di Hexagon City Virtual Conference karena memang sedang merasa overwhelmed.

Dan saat membaca komen teman-teman partisipan, nggak cuma saya yang sering merasa pikirannya ruwet. Ternyata banyak teman senasib hahaha. Apa ini masalah ibu-ibu ya, secara banyak banget kan yang harus dipikirkan dan dikerjakan manajer rumah tangga ini mulai dari bangun pagi sampai waktunya tidur.

Baca Juga: 5 Tips Menjadi Ibu Produktif ala Ayu Novanti

Dari sharing session yang disiarkan secara live streaming di akun Youtube Hexagon City, saya jadi belajar cara menguraikan, mensortir isi kepala secara efektif. Teman-teman yang punya masalah sama bisa nih langsung nonton rekamannya di sini:

Seperti yang saya bilang, sharing session ini hanyalah satu dari banyak sekali topik yang bisa kita temui di Hexagon City Virtual Conference. Teman-teman bisa mencari topik-topik lain yang sesuai dengan minat atau kebutuhan. Tapi, sebelumnya kenalan dulu yuk dengan event ini.

Hexagon City Virtual Conference 2021

Hexagon City Virtual Conference 2021 adalah sebuah marketplace dari rasa ingin tahu, refleksi dan pembelajaran dari para Hexagonia sebutan untuk para mahasiswa kelas Bunda Produktif Ibu Profesional. Acara ini digagas oleh founding mother Hexagon City, Ibu Septi Peni Wulandani. Disebut juga sebagai virtual conference pertama dan terbesar di Indonesia.

Virtual conference ini berlangsung selama 13 hari, 8 – 22 Februari 2021. Pesertanya adalah ratusan warga Hexagon City yang dipimpin oleh Mbak Endang Prasdianti sebagai walikota.

Baca Juga: Menyongsong Program Matrikulasi Ibu Profesional

Yang menarik dari event ini adalah semua hexagonia memiliki kesempatan untuk mengambil dan memilih peran sesuai dengan potensi diri dan passionnya, baik sebagai speaker maupun partisipan.

Selain itu, dengan metode Open Space Technology, para calon pembicara melakukan persiapan secara mandiri, lo. Sehingga mereka punya rasa tanggung jawab untuk memberikan materi terbaik sesuai dengan semangat Hexagon City Virtual Conference:

Without PASSION, nobody is interested.
Without RESPOSIBILITY, nothing will get done.

Para hexagonia sendiri antusias berpartisipasi dalam acara ini. Seperti value anggota Ibu Profesional, “Ibu Profesional tidak ditunjuk tapi menunjukkan diri”, semua berlomba menjadi speaker. Sampai seorang sobat bloger yang juga Hexagonian bercerita kalau nggak kebagian slot sebagai pembicara padahal materinya sudah siap.

Ini juga diakui oleh Mbak Dian, panggilan sayang Walikota Hexagon City. Menurutnya, jumlah pembicara lebih dari yang diperkirakan.

kesan hexagon city virtual conference

Dalam virtual conference ini, speaker bisa membagikan ilmunya dalam 6 kanal. Ada Youtube, Instagram Live, Fanpage, Radio, Zoom, Whatsapp dan Telegram. Tinggal pilih mana yang paling dikuasai.

Peserta juga bisa mengikuti virtual conference melalui channel-channel tersebut. Sesuai dengan topik yang diminatinya secara gratis. Iya, gratis. Ratusan topik menarik mulai dari parenting, self development, hobi, kesehatan dan banyak lagi tersedia sampai tanggal 22 Februari, mulai dari pukul 08.00 – 21.00 WIB.

Aih, dari tadi ngomongin Hexagon City nih ada yang bingung nggak ini kota apa dan di mana?

Hexagon City

Hexagon City adalah sebuah kota virtual pertama di Indonesia. Kota ini didirikan pada September 2019 oleh Septi Peni Wulandani, yang di atas tadi saya sebut sebagai founding mother Hexagon City.

Teman-teman mungkin sudah familiar dengan nama Septi Peni Wulandani. Yup, beliau adalah penggerak Institut Ibu Profesional yang sekarang berkembang menjadi Komunitas Ibu Profesional. Komunitas ini pernah mendapat gelar sebagai The Most Influence Community 2017 versi Koran Jawa Pos.

Dalam komponen Institut Ibu Profesional, ada beberapa jenjang “perkuliahan” yang dapat diikuti oleh member. Dan salah satunya adalah jenjang Bunda Produktif. Kelas ini hanya dapat diikuti oleh member yang sudah lulus program Matrikulasi, Bunda Sayang dan Bunda Cekatan.

Nah, di Hexagon City inilah member Komunitas Ibu Profesional yang sedang menempuh program Bunda Produktif berkolaborasi. Layaknya kota, Hexagon City pun memiliki struktur pemerintahannya. Dipimpin oleh Endang Prasdianti sebagai Walikota, kota virtual ini saat awal dibangunnya memiliki 945 orang anggota yang dibagi dalam co-housing sesuai minat masing-masing.

Setiap cohousing wajib membuat passion project profit maupun non profit. Dan proyek ini nantinya akan dipasarkan melalui tiga kanal, yaitu:

  1. HexaMarket untuk proyek passion berupa produk.
  2. Hexalink untuk proyek passion berupa jasa, pelatihan dan pelayanan.
  3. Hexaweb untuk proyek passion berupa program digital seperti ebook dan aplikasi.

Saat ini, Hexagonia memasuki Zona Open Space di perkuliahan Bunda Produktif. Dan Hexagon City Virtual Conference adalah tantangan yang diberikan oleh Ibu Septi kepada para hexagonia. Jadilah virtual conference pertama dan terbesar di Indonesia dengan konsep open space.

Cara Mengikuti Hexagon City Virtual Conference

Ruang kelas Hexagon City Virtual Conference ini terbuka oleh umum, lo. Jadi bukan hanya untuk Hexagonia atau member Komunitas Ibu Profesional. Teman-teman tinggal membuka tautan https://sites.google.com/view/hexagoncityvc2021/jadwal lalu:

  1. Klik tab speaker.
  2. Pilih hari.
  3. Pilih speaker.
  4. Untuk masuk ruangan, klik tombol media platform di bawah twibbon speakers sesuai waktu yang ditentukan.
cara mengikuti hexagon city virtual conference

Mumpung masih ada waktu beberapa hari lagi sebelum berakhir, jangan sampai ketinggalan ya. Tapi beberapa topik yang sudah berlalu juga masih bisa diakses kok di kanal media sosial Hexagon City. Selamat mengikuti virtual conference terbesar di Indonesia. Sukses selalu, Hexagonia!

Suka dengan artikel ini? Yuk bagikan :)

alfakurnia

Lifestyle blogger yang suka berbagi tentang review produk, kisah sehari-hari, pengalaman parenting dan banyak lagi. Juga suka menulis resensi buku dan produk skincare di blog alfakurnia.com

13 thoughts on “Ratusan Ilmu dari Hexagon City Virtual Conference

  1. Pengen ikutan aaahh, baru tahu dong saya tentang hexagon city ini.
    asyik banget kalau bisa ikutan konferensi kayak gini ya, beragam pula ilmunya.

    Btw saya dong bolak balik pengen ikutan komunitas ibu profesional, selalu aja nggak jadi, hahaha

  2. Without PASSION, nobody is interested.
    Without RESPONSIBILITY, nothing will get done.

    Kok seruuu ini event-nyaa
    dan aku setuju banget sama quote itu mba
    super menarik!

  3. Rupanya selama pandemi, seribu satu cara untuk mengisi waktu menuju perbaikan demi perbaikan terutama bagi ibu-ibu muda.

    Selamat bagi Anda yang sudah bergabung. Terima kasih telah berbagi informasi, Mbak Alfa.

  4. Acaranya banyak dan semuanya ilmu.
    Jadi bingung yaa…memilih yang mana.
    Ada tips kah…cara memilih kelas di Hexagon selain karena ilmu tersebut memang kita butuhkan?

  5. Waw emang ni banyak banget ya mba ilmu yg bsa d dapat dr hexagon city ini. Kemarin dapat link yg ttg literasi juga buanyak bgt tuh. Mba Alfa udh masuk bunprod juga kah? Saya masih level bunsay. Hehe..

  6. Gilaaaa banget emang Hexa VirCo ini, luaaarrr biasaaaa… Saya memutuskan buat ambil peran participants saja karena memang perlu membagi waktu fokus, dan nggak kebagian jadi speaker. Tapi insyaallah bisa mengikuti apa materi yang udah saya pilih.

    Kereeenn emang Ibu Profesional!

  7. Kemarin aku penasaran banget tentang acara virtual hexagon city ini kak yang seliweran di sosmed. Ternyata sekeren ini ya, jadi pengen gabung dengan ibu professional nih

  8. Wah jadi tertarik untuk ikut nih, makasih sharingnya mbak. Kegiatan yang bagus sekali ini, berkumupul dengan orang yang mempunyai passion dan semangat yang tinggi dalam menapaki hidup.

  9. waaah kereen IIP sekarang udah transformasi jadi Komunitas Ibu Profesional. Dari dulu pengen gabung tapi selalu ketinggalan mulu saat open Batch. Masih open Batch lagi ga ya mba?

  10. Keren banget ya Ibu Profesional bikin acara virtual yang memantik semangat semua membernya. Pemberian istilah Hexagon City ini catchy banget mba, unik dan menarik untuk diingat yaaa…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top
error: Content is protected !!