Tips Menyimpan Sayuran Di Kulkas Agar Tahan Lama

Tips Menyimpan Sayuran Di Kulkas Agar Tahan Lama

Salah satu yang saya rindukan dari masa-masa tinggal di Indonesia adalah mlijo alias tukang sayur keliling. Pak No dan Dul adalah 2 tukang sayur langganan mama saya di Sidoarjo, dan di rumah kami di Parung, ada juga 2 tukang sayur yang setiap pagi menyediakan kebutuhan dapur ibu-ibu perumahan kami. Keberadaan mereka berarti banget lho buat kami, para ibu. Kalau sehari aja nggak lewat pasti pada merasa kehilangan dan bingung mau masak apa.

Di sini, sayur mayur hanya tersedia di pasar, supermarket atau kedai-kedai. Nggak ada deh tukang sayur yang rajin keliling menawarkan dagangannya. Meski sekarang di dekat rumah sudah ada kedai sayur, jenis yang dijual kebanyakan hanya sayuran berdaun hijau. Sedangkan untuk sayur favorit anak-anak seperti wortel, brokoli dan buncis ya mau nggak mau harus beli di supermarket atau pasar yang cukup jauh. Supaya nggak tiap hari ke pasar atau supermarket akhirnya saya membeli sayuran yang akan dimasak untuk beberapa hari ke depan dan kemudian di simpan di kulkas.

Kenapa repot sekali nyetok sayur ya? Ya, karena sayuran adalah salah satu makanan sehat yang wajib dikonsumsi. Baik itu sayuran hijau atau sayuran yang berwarna putih seperti sawi putih dan kol mengandung vitamin dan nutrisi lain yang menyehatkan dan sangat baik untuk tubuh. Karena kebaikannya itulah, nggak cuma orang dewasa yang wajib mengonsumsi sayuran, anak-anak pun sangat dianjurkan untuk mengonsumsi sayuran.

Sayuran selain untuk menjaga kita dari penyakit, juga sangat bagus untuk kulit. Maka dari itu ada baiknya jika kita selalu menyediakan sayuran untuk setiap hidangan di meja makan. Sayuran yang masih segar adalah sayuran yang dianjurkan untuk dikonsumsi. Namun bagi kita yang sibuk bekerja atau yang rumahnya jauh dari pasar seperti saya nggak mungkin bisa setiap saat ke pasar untuk membeli sayuran. Oleh karena itu agar selalu tersedia sayuran, pastinya kita menyimpan beberapa jenis sayuran di dalam kulkas agar tetap segar. Kulkas memang alat pendingin yang paling ampuh untuk menyimpan sayuran atau buah agar tetap tahan lama dan segar.

 

© Can Stock Photo / furzyk73
© Can Stock Photo / furzyk73

Tetapi kita juga harus memperhatikan cara penyimpanan yang benar di dalam kulkas. Karena jika tidak sayuran akan mudah membusuk. Berikut beberapa tips menyimpan sayuran di kulkas agar tahan lama yang bisa kita praktikkan di rumah.

1. Cuci Sayuran Terlebih Dahulu

Tips pertama agar sayuran agar tahan lama dan segar adalah dengan mencuci sayuran yang baru saja kita beli. Misalnya kita beli wortel, bayam atau kol ada baiknya jika dicuci terlebih dahulu walaupun belum akan dimasak. Cuci hingga bersih, jika perlu hingga dibilas dua kali lalu tiriskan dulu agar airnya hilang. Dengan mencuci sayuran terlebih dahulu setelah kita beli akan membuat kuman-kuman yang ada hilang dan kulkas kita tetap bersih sehingga suhu di dalam kulkas tetap stabil.

2. Bungkus Dengan Tisu Dapur, Plastik Bening atau Wadah Kedap Udara.

Setelah sayuran dicuci dan ditiriskan, tips selanjutnya agar sayuran tetap tahan lama adalah dengan membungkusnya. Sayuran hijau bisa kita bungkus dengan tisu dapur. Tisu dipercaya dapat menjaga kelembabapan yang ada pada sayuran yang dibungkus sehingga tidak mudah busuk. Sedangkan wortel, terong, brokoli, buncis dapat kita simpan dalam plastik bening. Jangan dicampur ya, pastikan masing-masing sayur disimpan dalam plastik terpisah. Untuk jenis selada setelah ditiriskan, pisahkan lembaran daunnya dan simpan dalam wadah kedap udara. Kemudian setelah dibungkus, kita letakkan di tempat penyimpanan kulkas yang ada di paling bawah kulkas.

Tips agar sayuran tetap tahan lama saat disimpan di kulkas di atas adalah beberapa tips yang bisa kita praktikkan di rumah. Namun, yang paling penting adalah kita harus menjaga keadaan kulkas agar tetap bersih dan kering sehingga kulkas tidak banyak mengandung kuman yang dapat menyebabkan sayuran cepat membusuk. Suhu kulkas juga harus dijaga dalam keadaan normal. Jadi jangan malas juga membersihkan kulkas ya.

Kalau sedang berencana membeli kulkas, ada baiknya jika membeli kulkas di tempat yang terpercaya seperti blanja.com. Membeli kulkas di tempat yang terpercaya dan terjamin kualitasnya, akan membuat kulkas lebih awet dan sayuran yang kita simpan pun akan lebih tahan lama dan segar.

 

Suka dengan artikel ini? Yuk bagikan :)

alfakurnia

Lifestyle blogger yang suka berbagi tentang review produk, kisah sehari-hari, pengalaman parenting dan banyak lagi. Juga suka menulis resensi buku dan produk skincare di blog alfakurnia.com

3 thoughts on “Tips Menyimpan Sayuran Di Kulkas Agar Tahan Lama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top
error: Content is protected !!