3 Ide Prakarya Anak TK yang Mudah dan Bermanfaat

3 Ide Prakarya Anak TK yang Mudah dan Bermanfaat

3 Ide Prakarya Anak TK Yang Mudah dan Bermanfaat. Sebagai seorang ibu, seringkali kita dituntut untuk kreatif dalam memberikan aneka kegiatan bagi anak-anak, terutama ketika mereka masih pra sekolah atau TK. Di masa ini, anak masih menghabiskan sebagian besar waktunya bersama kita kan ya? Sehingga, meski ada yang sudah bersekolah, kita tetap harus menyiapkan aktivitas yang dapat dikerjakan bersama-sama sebagai stimulasi perkembangannya.

Dengan adanya media sosial, sebenarnya gampang sekali kita mendapatkan berbagai ide untuk membuat ketrampilan atau prakarya anak TK. Tapi, kadang ide-ide tersebut terlalu rumit untuk ditiru. Nah, sejak Keenan sekolah, saya jadi sering memperhatikan hasil kerajinan tangan anak-anak KG1 – KG 3 yang sering dipajang di teras sekolah. Yang menurut saya menarik dan mudah dipraktikkan pun saya kumpulkan untuk nanti ditiru di rumah bersama Keenan dan Cinta.

3 Ide Prakarya Anak TK

Berikut ini adalah 3 hasil hasta karya anak-anak di sekolah Keenan yang mudah dan tidak memerlukan banyak bahan. Anak-anak pun dijamin suka karena kebanyakan melibatkan cat. Yaiy!

H for Handbag

Prakarya anak TK ini bertujuan mengenalkan huruf “h” kepada anak-anak dengan cara membuat tas tangan dari piring kertas. Cocok sekali untuk si kecil yang ingin punya tas seperti mama.

Bahan:

2 buah Piring kertas
Lem serbaguna
Cat
Kuas/spon
Pensil
Aneka stiker, glitter dan semacamnya untuk menghias tas

Cara Membuat:

  1. Gunting setengah bagian dalam kedua piring kertas, pastikan bagian pinggir tetap utuh sebagai pegangan tas.
  2. Tulis huruf “h” pada bagian luar piring kertas. Mama memberi contoh dan biarkan anak mengikuti tulisan tersebut.
  3. Tempel bagian pinggir kedua piring kertas pada bagian dalamnya.
  4. Hias piring kertas dengan cat, stiker, glitter sesuka anak.
  5. Tas tangan dari piring kertas siap digunakan.

Seekor Dinosaurus

ide prakarya untuk anak tk

It’s time for finger painting! Kadang saya tuh suka bingung kalau anak-anak minta main finger painting. Abis kalau nggak terarah, mereka ya cuma tempel-tempel tangannya di kertas trus setelah bosan ditinggal dan mulai menempel cap telapak tangannya ke tembok dan tempat lainnya. Setelah melihat contoh yang satu ini, sepertinya aktivitas finger painting jadi lebih seru dan berarti. Karena anak juga belajar tentang dinosaurus atau binatang lain yang dijadikan tema lukisan. Cocok sekali sebagai prakarya anak TK. Mau coba? Ini caranya.

Bahan:

Kertas putih
Cat yang aman untuk finger painting
Baca juga Finger Paint: Homemade vs Factory made
Kuas untuk membuat badan dinosaurus
Kertas warna dipotong zig zag sebagai rumput

Cara Membuat:

  1. Siapkan finger paint dan kertas.
  2. Buat cetakan telapak tangan anak yang sudah dilumuri finger paint di atas kertas putih.
  3. Buat gambar tubuh dan kepala dinosaurus dari hasil cetakan tersebut.
  4. Tempel kertas warna yang sudah dipotong zig zag di bagian bawah kertas.
  5. Sambil berkreasi, ajak anak bercerita tentang dinosaurus dan habitatnya, makanannya, cara hidupnya dan lain-lain.

S for Snail Sebagai Prakarya Anak TK

Suka mengumpulkan kerang saat jalan-jalan di pantai? Sekarang waktu yang tepat untuk menggunakannya bersama anak-anak dengan membuat bekicot dari kerang di atas piring kertas. Caranya mudah sekali. Yuk, kita coba.

Bahan:

Piring kertas
Spidol untuk menggambar badan bekicot
Googley eye
Kerang
Lem serbaguna
Cat/Crayon/Pensil warna

Cara Membuat:

  1. Gambar badan bekicot di bagian dalam piring kertas
  2. Minta anak untuk mewarnai tubuh bekicot
  3. Tempelkan kerang di atas tubuh bekicot sebagai rumahnya
  4. Tempelkan googley eye sebagai mata bekicot
  5. Hias piring kertas sesuai kreativitas anak

Aktivitas ini berguna untuk mengajarkan anak mengenal huruf “s” dari snail, juga mengenal binatang dan habitatnya. Kalau di sekitar rumah ada bekicot, anak bisa diajak meneliti bekicot asli dengan membawa hasil karyanya sebagai pembanding. Petualang dan ilmuwan cilik kita pasti senang sekali.

Suka dengan artikel ini? Yuk bagikan :)

alfakurnia

Lifestyle blogger yang suka berbagi tentang review produk, kisah sehari-hari, pengalaman parenting dan banyak lagi. Juga suka menulis resensi buku dan produk skincare di blog alfakurnia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top
error: Content is protected !!